Pelaksanaan Musyawarah Pengisian Anggota BPD Periode Ta.2022-2028 Desa Kalianget Barat
SUMENEP-AWAS.COM|Berdasarkan pantauan beberapa Media, pada hari Jum’at (01/04/2022) sekitar pukul 14.00 WIB di balai desa Kalianget barat, terlihat panitia penyelenggara musyawarah sedang melangsungkan agenda acara Musyawarah Pengisian Anggota BPD Periode Ta.2022-2028 desa Kalianget barat, Kecamatan Kalianget, Sumenep, Jawa Timur.
Diketahui dalam acara tersebut ada tiga belas (13) Calon anggota BPD dari semua dusun desa Kalianget barat. Acara tersebut dihadiri oleh Kepala desa (Kades) Kalianget barat, Plt.Camat Kalianget, Kapolsek Kalianget, perwakilan Koramil Kalianget dan perangkat desa Kalianget barat.
Sumarwi yang dipercaya sebagai Ketua panitia penyelenggara acara tersebut menuturkan dalam sambutannya, kalau dirinya bersama panitia lainnya hanya menjembatani pelaksanaan musyawarah pengisian anggota BPD Periode Ta.2022-2028 sesuai amanat Undang-Undang. Tuturnya.
Iya juga menjelaskan kalau panitia jauh-jauh sebelumnya sudah melakukan serangkaian kegiatan mulai dari pengumuman, pendaftaran sampai pelaksanaan hari ini. Jum’at (01/04/2022)
Sumarwi juga menyampaikan permintaan maafnya terhadap warga yang hadir mewakili dusun masing-masing untuk memilih anggota BPD. Keterlambatan pelaksanaan bukan disengaja namun karena terkendala situasi Covid.
“Saya minta maaf atas keterlambatan pelaksanaan karena terkandala situasi covid tidak boleh kumpul-kumpul yang saat ini juga masih ada Omicron dan segala macamnya.” Ungkapnya.
Drs.Suharto selaku Kades Kalianget barat turut hadir dalam acara tersebut dan dalam sambutannya berpesan kepada para pemilih agar memilih Calon anggota BPD sesuai hatinya masing-masing.
“Saya berharap kepada pemilih agar memilih sesuai hatinya, jangan terpengaruh dengan Kepala Desa ataupun Panitia”. Himbaunya.
Sesuai kesepakatan para Calon, pemilihan dilaksanakan dengan sistem pemilihan langsung melalui pemungutan suara dengan mencoblos salah satu Calon yang dipilih.
Selanjutnya dari hasil perhitungan pemungutan suara terpilihlah sembilan (9) anggota BPD diantaranya dua (2) anggota perempuan dan tujuh (7) anggota laki-laki dari tiga belas (13) Calon yang ikut dalam kontestasi pemilihan anggota BPD.
Di waktu yang berbeda setelah acara usai Drs.Suharto saat di wawancarai oleh beberapa Media, mengungkapkan rasa syukurnya kepada Allah SWT yang telah memberikan rahmat, hidayah dan taufiknya sehingga pelaksanaan musyawarah pemilihan anggota BPD Periode Ta. 2022-2028 desa Kalianget barat dapat berjalan dengan hikmat, lancar dan baik.
Iya juga berharap bagi anggota BPD terpilih, sebagai mitra kerja Pemerintah desa (Pemdes) diharapkan nantinya dapat bekerja dengan baik dan bersinergi, sehingga dapat menjalankan roda Pemerintahan desa utamanya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat akan maksimal.
Lebih lanjut, Kades menuturkan ketika BPD dan Pemerintah desa terbangun sinergisitas kemitraan yang baik maka dapat membangun desa dengan baik.
“Saya yakin Pemerintah desa tidak bisa berdiri sendiri, jadi harus bergandengan tangan dengan BPD”. Tuturnya.
Ditegaskan lagi oleh Kades Kalianget barat bagi anggota BPD terpilih apabila sudah dilantik diharapkan bisa bekerja dengan kemitraan yang baik dalam mensejahterahkan masyarakat.
Masih kata Kades, terkait pelantikan terhadap anggota BPD terpilih Drs.Suharto menuturkan masih menunggu laporan dari Ketua panitia ke Pemdes yang selanjutnya akan diajukan ke kecamatan oleh Kades, kemudian dengan pihak kecamatan akan diajukan ke Bupati Sumenep untuk dilantik.
Kades menjelaskan bahwa anggaran kegiatan musyawarah pengisian anggota BPD periode Ta.2022-2028 di alokasikan melalui ADD desa Kalianget barat, nanum karena ADD masih belum keluar maka berkat kerja sama yang baik antara panitia dan Pemdes Kalianget barat, disepakati untuk sementara memakai dana talangan dulu, Pungkas Kades. (EML)