RSUD Tidar Belajar Layanan Rujukan Jantung di RSUD dr Iskak
TULUNGAGUNG,MediaAwas.com – Layanan rujukan jantung RSUD dr. Iskak Tulungagung menarik perhatian RSUD Tidar Kota Magelang. Hari ini Kamis (11/7/2024) mereka berkunjung ke Tulungagung untuk mempelajari layanan itu.
Dipimpin oleh direktur RSUD Tidar, dr. Adi Pramono, Sp.OG (K) tim manajemen RSUD Tidar berharap dapat meningkatkan pengelolaan rujukan jantung seperti halnya RSUD dr. Iskak.
“Tujuan kami untuk menimba ilmu di RSUD dr. Iskak, karena ke depan kita berusaha melayani masyarakat yang lebih luas,” ujar dr. Adi Pramono, Sp.OG (K) di Ruang Auditorium Gedung IDIK lantai 2.
Pelayanan rujukan jantung ini berupa katerisasi yang merupakan pemeriksaan gangguan pembuluh darah dan jantung dengan menggunakan kateter atau selang tipis yang dimasukkan ke pembuluh darah. Di RSUD dr. Iskak, layanan ini dikenal dengan sebutan Laskar (Layanan Syndroma Koronaria Akut Terintegrasi).
Inovasi ini berfokus pada kecepatan, ketepatan, dan profesionalitas dalam penanganan kegawatan pasien serangan jantung tanpa diskriminasi. Semua pasien umum, peserta BPJS, maupun asuransi lain akan mendapatkan pelayanan yang cepat dan tepat.
Dengan cara ini, Laskar dapat menurunkan response time penanganan kegawatdaruratan jantung sehingga angka keberhasilannya meningkat. Laskar telah menyediakan layanan dimulai dari pre-hospital, inter hospital, dan intra hospital dengan membentuk tim Syndroma Koronaria Akut Terintegrasi.
Plt. Direktur RSUD dr. Iskak, dr. Zuhrotul Aini, Sp.A., M.Kes menjelaskan perjalanan Laskar yang berliku. “Untuk menjadi Laskar perjalanannya panjang, butuh sekitar 8 tahun,” ujar dr. Aini.
Inovasi Laskar telah diimplementasikan sejak 2016 dengan mengintegrasikan inovasi lain di RSUD Dr. Iskak Tulungagung, seperti Instagram (Instalasi Gawat Darurat Modern) Tems (Tulungagung Emergency Medical Services), PSC (Publik Safety Center) dan sektor lainnya.
RSUD dr. Iskak Tulungagung juga sukses melakukan operasi bedah jantung pintas coroner (Coronary Artery Bypass Graft/ CABG). Tindakan ini diharapkan bisa mengurangi antrean pasien di Rumah Sakit Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita.
Operasi bedah jantung pintas koroner (CABG) merupakan penanganan bedah pada kasus sumbatan pembuluh darah koroner. Dalam tindakan ini dokter bedah membuat jalan pintas (bypass), melewati sumbatan tersebut dengan menggunakan pembuluh darah yang diambil dari dinding dada, lengan, atau kaki.
Dengan adanya pembuluh darah tersebut, maka darah akan dapat kembali mengalir lancar dan menyuplai oksigen dan nutrisi ke otot-otot jantung.
Di Indonesia jumlah kasus ini cukup banyak. RSUD dr. Iskak sudah mampu melakukan tindakan CABG sejak tahun 2022, berkolaborasi dengan tim medis RS Harapan Kita.
Dalam kesempatan tersebut, tim manajemen RSUD Tidar juga melakukan diskusi tanya jawab. Kunjungan diakhiri dengan hospital tour ke sejumlah pelayanan, seperti call center PSC 119, Instalasi Diagnosis dan Intervensi Kardiovaskuler.**