Wow, Cabang BRI Pamekasan Gelar Event Panen Hadiah Simpedes
PAMEKASAN, AWAS.COM – Dalam Rangka Memperingati Hari Jadi Kabupaten Pamekasan yang ke- 492, Cabang BRI Pamekasan menggelar Event Panen hadiah Sempedas 1 Unit mobil, 10 Unit Motor dan 13 televisi yang di Meriahkan Musik Tradisional , Rabu (02/11/2022)
Adapun Event yang di gelar di antaranya, pasar panen simpedes, pawai panen simpedes, panen dan akusisi simpedes, dan panggung panen simpedes.
Pimpinan Cabang BRI Pamekasan Darwis Muhammad menyampaikan, BRI mendukung penuh Pemerintah Kabupaten Pamekasan, buktinya BRI mengadakan event yang dikemas dalam pawai panen hadiah simpedes. oleh karena itu saya menghimbau kepada masyarakat marilah kita ciptakan Pamekasan yang hebat dengan bersama-sama kita bekerja membangun Pamekasan sehingga Pamekasan bisa menjadi kabupaten yang hebat.
“Maka dari itu kita mengadakan pawai panen hadiah simpedes Sebagai Salah satu wujud kepedulian terhadap masyarakat, dan kita bersama-sama membangun dan menciptakan perekonomian di Pamekasan yang semakin baik,” ungkapnya
Tak hanya itu, ia juga menghimbau kepada masyarakat yang belum tahu panen hadiah simpedes untuk mendatangi kantor BRI terdekat untuk bisa menabung cepat sehingga para orang-orang yang ada di Pamekasan bisa menikmati.
Sementara, Manajer Bisnis Mikro BRI Pamekasan Edi Purwanto juga menyampaikan tata cara untuk memperoleh nomor undian, dengan menabung di bank BRI minimal 100.000 setiap bulan supaya bisa mendapatkan nomor undian.
” Jadi pada panen simpedes hari ini kita mengadakan pasar UMKM binaan BRI Cabang, ada juga pawai panen hadiah dan juga panen akusisi, serta panggung panen hadiah,” ucapnya
Pihaknya juga berharap pada event kegiatan tahun ini semoga berjalan dengan lancar dan kita pengen kedepannya Cabang BRI Pamekasan maksimal dalam melayani masyarakat.
” kenapa begitu, Agar masyarakat semua merasa puas bila menabung di BRI kalau pelayanannya baik,” pungkasnya.(Buhari)