37 KPM Warga Desa Tanjungsari Boyolangu Terima Bantuan KRS
TULUNGAGUNG,Mediaawas.com – Kamis 12 September 2024 bertempat di balai Desa Bono Kecamatan Boyolangu Kabupaten Tulungagung,dilakukan penyerahan bantuan kepada 37 Keluarga Rawan Stunting (KRS) Kepada warga Desa Tanjungsari Boyolangu Tulungagung mmelalui pemberian paket bantuan sosial (bansos) yang berisi ayam karkas 1 ekor dan telur 10 butir.Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 Sampai dengan 11.00 WIB.Bantuan tersebut di berikan kepada semua keluarga yang mempunyai balita rawan stunting.
Kepala Desa Tanjungsari Boyolangu Tulungagung Sanindra Bayu Pradana menjelaskan,Hari ini sebanyak 37 Warga kami mendapatkan bantuan KRS yang penyerahannya dilakukan di balai Desa Bono Boyolangu.Tujuan di berikannya bantuan ini di harapkan dapat memenuhi asupan gizi bagi keluarga yang mempunyai balita yang rawan stunting.Stunting adalah gagal tumbuh akibat kurangnya asupan gizi, dimana dalam jangka pendek dapat menyebabkan terganggunya perkembangan otak, metabolisme dan pertumbuhan fisik pada anak. sementara dalam jangka panjang dampak stunting adalah dapat menyebabkan kesulitan belajar, penyakit jantung dan pembuluh darah.
Lebih Lanjut Sanindra Bayu Pradana menjelaskan Untuk data penerima bantuan tersebut sesuai dengan data dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN).
Penyaluran bantuan pangan ini bertujuan untuk mendorong peningkatan taraf kesehatan dan kesejahteraan warga yang rawan Stunting.
“Dengan adanya bantuan pangan ini angka stunting bisa terus ditekan dan diharapkan bisa mengurangi jumlah keluarga yang rawan stunting di Desa Tanjungsari ini,” ungkapnya.
Kegiatan penyaluran bantuan bagi keluarga rawan stunting tersebut dihadiri oleh Kepala Kantor pos kecamatan Boyolangu,Kasi kemasyarakatan Kecamatan Boyolangu,Dinsos PPPA Kecamatan Boyolangu,Dinsos KB Tulungagung.**