Daerah

UPT Puskesmas Kalidawir Menggelar Gathering Family Prolanis


TULUNGAGUNG,MediaAwas.com – Dalam rangka mencegah dan mengantisipasi penyakit HT dan DM UPT Puskesmas Kalidawir berupaya melakukan pemeliharaan kesehatan penderita penyakit kronis, dengan mengadakan kegiatan Program Pengelolaan Penyakit Kronis (Prolanis).

Nanik Rahmawati selaku penanggung jawab PROLANIS menjelaskan Kegiatan Prolanis biasanya dilakukan hari Rabu di halaman depan UPT Puskesmas Kalidawir.

Namun minggu ini merupakan agenda special, karena kegiatan yang dilaksanakan belum lama ini tanggal 4 Oktober 2024, diikuti 60-an peserta dilaksanakan di Wisata Kampung Coklat dengan agenda senam, perlombaan dan gathering family Prolanis.Peserta dari kegiatan ini adalah klub yang ada di wilayah kerja Puskesmas Kalidawir, Kecamatan Kalidawir.

Kepala Puskesmas Kalidawir Hanik Mudayati, S.ST.,M.Kes mengatakan kegiatan kemarin merupakan kegiatan special yang dilaksanakan diluar Puskesmas dengan agenda pemberian penyuluhan terkait pengendalian penyakit kronis.

Hanik juga memaparkan bahwa Prolanis adalah suatu sistem pelayanan kesehatan dan pendekatan proaktif yang dilaksanakan secara terintegrasi yang melibatkan Peserta, Fasilitas Kesehatan dan BPJS Kesehatan dalam rangka pemeliharaan kesehatan bagi peserta BPJS Kesehatan yang menderita penyakit kronis untuk mencapai kualitas hidup yang optimal dengan biaya pelayanan kesehatan yang efektif dan efisien.

Tujuan Prolanis adalah Mendorong peserta penyandang penyakit kronis mencapai kualitas hidup optimal dengan indikator 75% peserta terdaftar yang berkunjung ke Faskes Tingkat Pertama memiliki hasil “baik” pada pemeriksaan spesifik terhadap penyakit DM Tipe 2 dan Hipertensi sesuai Panduan Klinis terkait sehingga dapat mencegah timbulnya komplikasi penyakit.

Sasaran Prolanis adalah seluruh peserta BPJS Kesehatan penyandang penyakit kronis (Diabetes Melitus Tipe 2 dan Hipertensi) “Rata-rata peserta pada kegiatan ini memang memiliki riwayat penyakit Diabetes Melitus (DM) dan Hipertensi,” katanya, Senin (28/10/2024).

“Penyakit Tidak Menular (PTM) merupakan penyakit yang saat ini menjadi penyebab kematian tertinggi di Indonesia. Untuk itu, Prolanis diadakan untuk meningkatkan kualitas hidup para penderita PTM agar lebih optimal,” ujarnya.

Hanik Mudayati, S.ST.,M.Kes mengharapkan dengan adanya Prolanis ini dapat mencegah timbulnya komplikasi penyakit DM Tipe 2 dan Hipertensi di masyarakat wilayah kerja UPT Puskesmas Kalidawir.

“Secara keseluruhan acara Prolanis UPT Puskesmas Kalidawir berlangsung dengan sukses dan memberikan banyak manfaat bagi para pesertanya, dan semoga kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan dan bisa memberikan dampak yang positif bagi kesehatan masyarakat”, tutupnya.**


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *