Bupati Pamekasan Launching 1000 Tanaman Pohon Pisang Cavendish Untuk Mendorong Kesejahteraan Masyarakat
PAMEKASAN, AWAS.COM – Bupati Pamekasan H. Baddrut Tamam, S.Psi menghadiri launching 1000 penanaman pohon pisang cavendish di Desa Samatan Kecamatan Proppo Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur. Selasa, (11/01/2022)
Kegiatan penanaman tersebut, merupakan kerjasama antara Pemkab Pamekasan dengan Poktan Rahayu dan Jaringan Petani Nasional (JPN) sebagai pengelola tanaman pisang cavendish serta Yayasan Roumah Wakaf Hidayatullah Surabaya
Dalam kesempatan itu Bupati Pamekasan menyampaikan, Bahwa pada hari ini kita menanam 1000 pohon pisang Cavendish juga bekerja sama dengan Roumah Wakaf Hidayatullah untuk menguatkan komitmen dan mendorong kesejahteraan desa.
“Cavendish ini harapan saya bisa mendorong kemakmuran masyarakat di desa”, kata Orang nomer satu di Pamekasan
Sementara, Kepala DKPP (Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian) Ir H Ajib Hidayatullah menyampaikan,” Dengan budidaya yang bagus dan bibit yang bagus kemudian pengolahan serta pemeliharaan yang bagus sehingga dapat menghasilkan Cavendish yang berkualitas.
” Mudah-mudahan dengan kerja sama Roumah Wakaf dengan petani Rahayu di desa samatan bener-bener bisa mendorong pendapatan petani melalui Roumah Wakaf yang membantu di sektor pasarnya,” Ungkapnya.(Buhari)