Sampang – Awas.com – PJ Bupati Sampang Rudi Arifiyanto bersilaturahmi dan berbuka puasa dengan insan pers di pendopo agung Trunojoyo kabupaten Sampang, kamis (04/04/2024).
Silaturrahmi dan buka puasa di pendopo agung Trunojoyo di hadiri kadis Kominfo yang di wakili oleh sekretaris diskominfo, staf ahli, bankengbaspol, tokoh masyarakat Sampang dan 100 tamu undangan Insan Pers Kabupaten Sampang.
Dalam sambutannya PJ Bupati Sampang Rudi Arifiyanto berterima kasih kepada semua tamu undangan.
“Kami menyampaikan terima kasih kepada rekan – rekan wartawan yang telah hadir di pendopo agung Trunojoyo dalam rangka silaturahmi ramadhan.siraturahmi ramadhan yang sudah terjalin ini akan terus kami pupuk dan kami kembangkan demi kemajuan kabupaten Sampang” paparnya.
Dalam hal ini juga Rudi Arifiyanto berharap kepada semua insan pers yang ada di kabupaten Sampang untuk terus berkarya dan berinovasi dalam karyanya untuk memajukan kabupaten Sampang.
Lanjut nya, karya jurnalistik itu tidak hanya sebatas media online, ada broadcast, talk show, sinema, streaming dan lainnya dalam kemasan karyanya.
Dalam sambutannya, PJ Bupati Sampang memaparkan, pers memiliki peran penting dalam mempublikasikan kegiatan pemerintahan , pembangunan dan kemasyarakatan. Kehadiran wartawan sebagai balance dan penengah antara arus informasi yang benar dan arus informasi yang menyesatkan, agar masyarakat tidak terjerumus dan tidak terpengaruh dengan berita hoaks dan fitnah.
Sebelum menutup sambutanya Rudi Arifiyanto mengharapkan, untuk selalu menjaga sinergitas antara pemerintah kabupaten Sampang dengan semua insan pers Sampang dan mendorong insan pers memajukan kabupaten Sampang dalam segala aspek kehidupan dengan karya jurnalistiknya . (Soleh)